SUMBAWA, infoaktualnews.com – Menjelang Pilkada serentak tahun 2024, Silaturrahmi DPD Partai Golkar dan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sumbawa sekaligus acara berbuka bersama jajaran elit partai berlambang pohon beringin dan banteng ini berlangsung di Aula Hotel sernu Sumbawa, minggu (24/3).
Turut hadir acara tersebut, Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah, Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa, A. Rafiq SH, para Ketua parpol pendukung pasangan Mofiq, serta para pengurus dan jajaran DPD Partai Golkar dan DPC PDIP kabupaten sumbawa, para sesepuh dan tokoh Partai Golkar dan PDIP.
Mengawali kegiatan dengan pembacaan ayat suci alqur’an, kemudian hikmah ramadhan disampaikan oleh Ustaf Madroni yang mengajak jamaah agar selalu bersyukur, selalu berdo’a, karena di dalam kesuksesan ada do’a.
Menurutnya, orang yang sombong adalah orang yang jarang berdo’a karena kekuatan do’a luar biasa. Semoga di bulan ramadhan ini do’a – do’a kita diijabah oleh Allah SWT, tutupnya.
Penanggung jawab acara silaturrahmi, Berlian Rayes yang merupakan Sekjen DPD Partai Golkar Kabupaten Sumbawa mengucapkan terima kasih kepada para undangan yang telah hadir dalam kegiatan ini.
“Pertemuan ini menjadi start awal untuk memantapkan pasangan Mofiq agar lebih solid dan memenangkan pasangan Haji Mo dan Rafiq di pilkada sumbawa nanti”, ungkapnya.
Ditegaskan Berlian, pasangan Mofiq dengan tagline “Samawa Maju, Adil, dan Religius” merupakan orang yang berani, tegas, dan pekerja keras, tukasnya.
Drs. Mahmud Abdullah didampingi A. Rafik SH dalam sambutannya mengatakan, bahwa ini merupakan pertemuan awal pasangan Mofiq.
“Pertemuan pertama ini menjadi momen untuk mempertemukan Kader PDIP dan.Partai Golkar. Mari melangkah kedepan dan membawa pasangan Mofiq untuk melangkah dan memenangkan pilkada sumbawa”, pinta Haji Mo.
di tempat yang sama, A. Rafiq SH mengatakan, untuk memimpin masyarakat kabupaten sumbawa sangat sulit. Bupati dan wakil bupati harus memiliki suasana kebatinan. Inilah yang membuat dirinya bersedia menjadi wakil bupatinya Haji Mo, ungkap A. Rafiq.
“Orang yang pantas dan tepat untuk saya belajar menjadi pemimpin nantinya adalah Haji Mo. Jika pasangan Mofiq diberi kepercayaan dan diberi kepercayaan oleh masyarakat sumbawa untuk memimpin sumbawa, saya akan menjadi wakil bupati yang baik nantinya. saya dan Haji Mo akan bersedia melayani masyarakat kabupaten sumbawa”, tandasnya. (IA)